Perjalanan Ke Thailand Bangkok (05/10/10)
HARI 01 : JAKARTA – BANGKOK Tiba di kota BANGKOK (bingung juga ternyata yang menjemput kami hanya 1 mobil ckckckck....gimana klu nyokap gue sendirian disono bisa kalang kabut dia) sesampainya di hotel langusung naro barang bawaan trus kemudian kami ke SUAN LUM NIGHT BAZAAR - pasar malam terkenal di kota Bangkok.. mayan bro kaya pasar malam aja disana. Pulang kecapean terus langusung mandi n Bobo dah
HARI 02 : BANGKOK CITY TOUR - PATTAYA Pagi hari setelah santap pagi di hotel kami mengunjungi CHAOPHRAYA RIVER CRUISE untuk melihat kehidupan penduduk setempat dan transportasi air yang digunakan, dilanjutkan dengan kunjungan ke WAT ARUN TEMPLE - keindahan pagoda marmer putih terindah di dunia. Makan siang di lokal restoran. Setelah itu mengunjungi RECLINING BUDDHA. Anda juga mempunyai kesempatan untuk mengunjungi GEMS GALLERY FACTORY, GOLDEN TRIANGLE BEE FARM OUTLET. Setibanya di kota PATTAYA Acara bebas. Daerahnya panas banget hampir sama kaya di Tanjung Priok mayan indah juga tapi wat gue lebih indah pantai Bangka n Bali deh
HARI 03 : PATTAYA FULL DAY CITY TOUR Santap pagi di hotel kemudian anda akan kami ajak untuk mengunjungi desa kebudayaan Thailand yaitu: NONGNOOCH VILLAGE disini kami menikmati wisata THAI CULTURAL INDOOR PERFOMANCE SHOW, ELEPHANTS SHOW dan di lanjutkan dengan kunjungan ke GEMS JEWELLRY FACTORY - merupakan pabrik permata terbesar di dunia. Santap siang di lokal restoran dilanjutkan dengan kunjungan ke LASER BUDDHA dan SILVER LAKE. Setelah acara tour berakhir kembali ke hotel
HARI 04 : PATTAYA - BANGKOK Kami mengunjungi PATTAYA FLOATING MARKET kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke BANGKOK DRIED FOOD disini kami membeli oleh-oleh khas kota Bangkok seperti: manisan, juhi bakar, keripik durian, dodol durian dll. Makan siang di lokal restoran. Setibanya di kota Bangkok kami mengunjungi MARBOONKRONG SHOPPING MALL yang merupakan "Mangga Duanya" kota Bangkok (wuih.......disini nyokap, bokin sama adik gue pada lupa waktu, tuh pantat pada berakar kayanya saking murah-murahnya harga pakaian dan lain sebagainya) Setelah itu kami menuju ke hotel untuk beristirahat.
HARI 05 : BANGKOK - DEPARTURE Santap pagi di hotel, kemudian acara bebas sampai tiba saatnya kami menuju ke Bandar udara Suvarnabhumi pulang menuju rumah...... KANGEN JUGA AMA INDONESIAKU
Nb: Kalau anda ingin naik taksi disana usahakan anda selalu bawa kartu nama hotel anda untuk diberikan kepada sopir taksi agar dia tahu benar kemana harus mengantar anda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar